Kamis, 02 Juli 2015

Freelance, Solusi Bekerja Tanpa Harus di Kantor !

Freelance

Beritekhno - Freelance, akhir-akhir ini kata tersebut begitu marak di dunia internet, apakah sobat tahu arti atau makna dari kata tersebut ? Awalnya saya sendiri juga penasaran dengan kata yang satu ini, saya melihat di salah satu stasiun TV di Indonesia ada yang membahas tentang freelance dan kegiatan tersebut dapat menghasilkan uang. Saya semakin penasaran ketika ada kata-kata uang. Wajar sih, karena uang menjadi kebutuhan setiap orang.

Freelance itu sendiri merupakan istilah dari bahasa inggris yang artinya "Tenaga Lepas", disebut tenaga lepas karena seorang freelancer akan bekerja sendiri mengerjakan sebuah job yang telah didapatkannya. Bekerjanya seorang freelancer tidak terikat waktu, tidak seperti pekerja kantoran yang diharuskan berangkat pagi jam 8 pagi dan pulang jam 4 sore. Seorang freelancer bekerja sesuai dengan waktu yang dia mau, pagi bisa, siang semangat, sore oke, malam siap. Dengan begini seorang freelancer bisa bekerja paruh waktu di beberapa perusahaan. Misalkan seorang freelancer tersebut mendapatkan sebuah job untuk membangun sebuah website pada Perusahaan 1 dan ternyata Perusahaan 2 juga ingin menggunakan jasa freelancer tersebut, otomatis seorang freelancer tersebut harus menghandel kedua job yang telah didapatkan tersebut jika ia menerima tawaran job tersebut.

Terlepas dari pekerjaan yang tidak terikat jam kerja, freelancer tentunya harus mempunyai prinsip, yaitu menyelesaikan job yang didapatkannya sesuai date line yang telah ditentukan. Freelancer.com/freelancer.co.id merupakan pasar outsource terbesar di dunia, yang bisa anda gunakan untuk mencari pekerjaan sebagai freelancer. Freelancer.com merupakan situs dunianya dan freelancer.co.id merupakan situs regionalnya, sebenarnya sama, hanya saja bahasa yang digunakannya yang berbeda di setiap situs freelance regional.

Bagaimana cara memulainya ?

1. Tentukan Waktu yang Tepat

Sobat harus tentukan waktu yang tepat untuk bekerja sebagai freelance, langkah ini ditujukan untuk sobat yang mempunyai pekerjaan lain. Supaya pekerjaan yang utama masih tetap berjalan dan sebagai freelance juga tetap aktif

2. Tentukan Bidang Keahlian

Terdapat berbagai macam pekerjaan yang bisa ditemui saat bekerja sebagai freelance. Pilihlah sesuai minat atau keahlian sobat

3. Bergabung Dengan Situs Freelance

Sebenarnya bukan hanya freelancer.com situs untuk seorang freelancer, masih banyak lagi, seperti lokerpedia, tipskarir, Odesk, Elance, Guru.com dll. Namun freelancer.com atau freelancer.co.id merupakan situs freelancer yang terbesar di dunia, tidak menutup kemungkinan jika akan lebih mudah mencari sebuah pekerjaan di situs yang paling besar.

4. Buat Profile 

Untuk user yang ingin menjadikan dirinya sebagai seorang pekerja freelancer, pastinya harus mempunyai akun terlebih dahulu. Sobat bisa menambahkan keahlian, pengalaman, kekuatan dll dalam profile 


Langkah Untuk Menjadi Freelancer di freelancer.co.id :

1. Jika sobat belum mendaftar sebagai user di freelancer.co.id silahkan mendaftar dulu di sini. Untuk mencoba - coba lebih baik menggunakan akun yang GRATIS terlebih dahulu
2. Lengakapi profil sobat yang terdiri dari :
  • Gambar profil
  • Lengkapi resume
  • Lengkapi portofolio
  • Pilih skill sesuai kemampuan sobat
3. Mulailah mencari proyek, Pilih Menu > Telusuri Proyek > Keahlian Saya
4. Jika sudah ketemu proyeknya, sobat bisa mengirimkan proposal, usahakan kata-kata yang digunakan langsung menuju kasus proyek yang diminta dan tidak perlu pamer keahlian yang dipunyai
5. Untuk pembayaran, sobat bisa cek di bagian Tarif & Biaya

Itulah sedikit tentang freelancer, semoga membantu dan Selamat Mencoba Menjadi Seorang Freelancer
Previous Post
Next Post

0 komentar: